Looking for something ?

Kamis, 04 Juni 2015

REVIEW The Hunger Games (The Hunger Games #1)

Judul: The Hunger Games
Penulis: Suzanne Collins
Alih bahasa: Hetih Rusli
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Cetakan ketiga belas: November 2014
Tebal: 408 hlm
ISBN: 978-979-22-8210-8
Harga: Rp.58.000 (bukabuku)


Sinopsis:
Goodreads








Review:
Dua puluh empat peserta.
Hanya satu pemenang yang selamat.



Menceritakan seorang gadis berusia 16 tahun bernama Katniss Everdeen yang tinggal bersama ibunya dan adik perempuannya, Primrose Everdeen di sebuah kawasan yang miskin di distrik 12. Sayangnya, malangnya nasib Katniss. Ia menjadi salah satu peserta permainan mematikan yang dikenal sebagai The Hunger Games menggantikan tempat adiknya yang terpilih.

Sebelumnya terjadi sebuah pemberontakan terhadap Capitol yang merupakan pusat kota dari kedua belas yang sebelumnya terdapat distrik 13 (telah dimusnahkan akibat pemberontakan tersebut) di negara Panem. Akhirnya terbentuklah The Hunger Games, dimana anak perempuan dan laki-laki dari setiap distrik dikirim untuk saling membunuh hingga tersisa satu orang yang selamat dan dinobatkan sebagai pemenang.

Dalam The Hunger Games yang ke-74 ini Katniss dan Peeta Mellark, anak tukang roti yang mewakili distrik penghasil batu bara ini. Dengan Haymitch Abernathy sebagai mentor dan Cinna sebagai penata gaya mereka nama keduanya melejit, terutama Katniss yang dijuluki Gadis Yang Terbakar yang tujuannya agar mendapat sponsor untuk bertahan hidup di arena pertarungan.
" Kepercayaan akan menjadi kelemahan." (hlm 129)
Dapatkah Katniss bertahan dalam permainan memtikan ini, ataukah mungkin sebaliknya? Temukan jawabannya di buku ini... ^_^



Sebenarnya aku sudah menyelesaikan buku ini sekitar seminggu yang lalu tetapi karena ada UAS terpaksa ditunda. Akhirnya baru sekarang aku nulis reviewnya. Satu kata untuk buku ini "ADIKTIF". Karena gaya penulisannya yang mengalir, detail, tidak bertele-tele, juga terjemahannya yang mudah dimengerti. Alurnya yang cepat juga sangat membuatku ingin segera menyelesaikannya. Tokoh Katniss sebagai sudut pandang orang pertama dijelaskan dengan gamblang oleh penulis.

Adegan saat The Hunger Games berlangsung penuh dengan darah, kekerasan, dan tentu saja kematian memilukan para peserta yang gugur yang dengan detail penjabarannya oleh penulis, sehingga terkesan mengerikan dan membuatku merinding. Penderitaan Katniss di arena pertarungan juga sangat terasa sampai-sampai aku tidak tega dengan Katniss. Tetapi untuk menghindari spoiler bagi yang belum baca mendingan nggak kuceritakan.

Buku pertama ini bagiku sudah sangat mencekam dan merupakan awal dari sebuah pemberontakan yang akan terjadi lagi di seluruh distrik Panem melawan Capitol untuk memberhentikan The Hunger Games yang telah memusnahkan banyak nyawa dan menghilangkan rasa kemanusiaan para pemuda-pemudi dengan dipimpin oleh.... (kasih tahu nggak yahh?? xD) Semoga ketegangan yang aku rasakan di buku ini terasa di sekuelnya, Catching Fire.. \^_^/

Jadi, ratingku untuk buku pertama trilogi ini....
5 out of 5 stars
For Katniss Everdeen, The Girl On FIRE

Bagi para pencinta thriller, action dan disertai drama pasti akan menyukai trilogi ini, but if you don't like it, that's alright. I won't bite you anyway... LOL 


*Trailer film*



The Hunger Games telah difilmkan 23 Maret 2012 lalu dengan Jennifer Lawrence sebagai Katniss Everdeen, Josh Hutcherson sebagai Peeta Mellark, dan Liam Hemsworth dan disutradarai oleh Gary Ross.


<3 xoxo
Putri

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan lupa komentarnya ya :))
Tapi berkomentarlah dengan bahasa yang sopan dan santun ;))